Sorong, Surya Indo.
Biro Pemerintahan Sekertariat Daerah (SETDA) Prov Papua Barat Fasilitasi Pertemuan Rapat Segitiga Terkait Tapal Batas Antara Kabupaten Tambrauw, Kabupaten Maybrat Dan Kabupaten Teluk Bintuni yg bertempat di Aula Hotel Meridien Sorong selasa 4 oktober 2017.

Biro Pemerintahan Setda Prov Papua Barat melalui Kabag Pemerintahan Hj. Baisarah Wael mengatakan kepada beberapa wartawan baik media lokal maupun nasional bahwa pertemuan ini adalah tahapan ke 3 dari pertemuan pertemuan yg telah dilaksanakan baik di Provinsi maupun di Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Dalam pertemuan rapat segitiga antara 3 daerah yg terletak di wilayah Papua Barat ini Kami telah menghadirkan Pemerintah Kabupaten dalam hal ini (Bupati Tambrauw Gabriel Asem, SE, M.Si.) (Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw MT.) dan (Bupati Maybrat yg diwakili Wakil Bupati Drs Paskalis Kocu, M.Si.) Kepala Distrik, Kepala Kampung serta Tokoh Tokoh Masyarakat terkait yg bersentuhan langsung di Distrik atau perbatasan kampung ketiga daerah Kabupaten yg dimaksud.

Ini sudah ada kesepakatan bersama dari ketiga daerah ini baik Pemkab maupun Masyarakatnya. Terangnya.

Beliau menambahkan saat diwawancarai beberapa wartawan yg meliput kegiatan tersebut bahwa setelah ada kesepakatan bersama untuk menentukan tapal batas diwilayah masing masing kami langsung tuangkan kedalam berita acara kemudian ditandatangani oleh Bupati, Kepala distrik juga Kepala Kampung masing masing daerah tersebut dan turut disaksikan Asisten 1 Prov Papua Barat Musa Kamudi, Katopdam XVIII Kasuari, Ini telah disepakati bersama dan tidak bermasalah, terangnya.

Ketika disinggung terkait dengan tapal batas daerah lainnya yg berada di wilayah Papua Barat, Kabag Pemerintahan Setda Prov Papua Barat Hj. Baisarah Wael yg juga mantan Wakil Wakikota Sorong ini menjelaskan kepada para awak media, untuk daerah lainnya belum termasuk Sorong Raya, nnti kita programkan di tahun 2018, untuk tahun 2017 ini baru tahapan 6 daerah yg berada di Kabupaten Manokwari Ibukota Prov Papua Barat yg telah tetapkan sesuai dengan target selesai tahun ini.

Perlu kita ketatui Prov Papua Barat memiliki 13 daerah yakni 12 Kabupaten dan 1 kota, jumlah keseluruhan totalnya ada 32 Segmen ataw perbatasan, dan Kabupaten Teluk Bintuni paling banyak berbatasan dengan daerah lain yakni ada 8 daerah berbatasan dengan Bintuni.

Jadi tahun ini sampai pada oktober 2017 baru 6 daerah yg telah di tetapkan tapal batas wilayahnya sesuai dengan target Pemerintah Pusat dan Pemprov, untuk 7 daerah lainnya termasuk Sorong Raya akan di programkan tahun depan 2018.

Baisarah juga menambahkan harapan kami selaku pemerintah daerah adalah batàs administrasi pemerintahan daerah yg tidak mengganggu batas hakulayat masyarakat ini selesai,

nantinya akan bermuara ke peraturan menteri atau Permen yg telah ditetapkan agar supaya masing masing daerah jelas pelayanan sampai dimana, kampung atau desa mana batas pelayananya dan nantinya berefek pada administrasi kependudukan, penduduk mana, ber KTP mana kemudian untuk pengurusan Kartu Keluarga dan lain lain sebagainya, jadi supaya mereka tau administrasi kepengurusannya ada dimana.Pungkasnya.(Sammad).

Posting Komentar

 
Top