Pembangunan Infrastruktur Desa Kelurahan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat |
Nganjuk, Surya Indonesia
Kegiatan pembangunan pada hakekatnya mengadakan perubahan ekosistem lingkungan hidup dimasyarakat, sehingga partisipasi masyarakat pedesaan sangat diperlukan guna berhasilnya pembangunan tersebut yang bertujuan dapat meningkatkan penghidupan masyarakat pedesaan, setiap pembangunan desa dimaksudkan untuk membantu dan memacu masyarakat desa membangun berbagai sarana dan prasarana guna untuk mendongkrak perekonomian dan kesejahteraan masyarakat desa kelurahan.
Kepala desa kelurahan Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk Hery Porwanto melalui Bayan Rifa’I dinilai berhasil melaksanakan pembangunan infrakstruktur, melalui Dana Desa (DD) tahun 2016 ini didesa kelurahan III melaksanakan pembangunan jalan aspal di RT. 02 RW. 03 dan RT 03 RW 05 Dusun Sumber Gayu, pembangunan jalan aspal tahap ke-2 di kelurahan bertempat di RT 04 RW. 01 dan RT 03 RW 01 volume 650 x 3 M dengan dana Rp 267.216.967, hal tersebut diungkapkan saya hanya menjalankan tugas dan amanah rakyat, alokasi dana desa kami manfaatkan untuk kepentingan desa kelurahan, bukan kepentingan saya pribadi, dan saya bersyukur karena seluruh perangkat dan masyarakat desa saling mendukung menjalankan program ini.
Sebagai ujung tombak pemerintah Kepala Desa Kelurahan Hery Porwanto mampu memberikan pelayanan terbaik terhadap mayarakat dengan ramah tamah dan kesabarannya dalam memimpin desa, saya langsung bersentuhan kepala masyarakat dan sebagai tugas strategis segala urusan pemerintahan yang bersentuhan langsung oleh masyarakat di tingkat desa tugas selain pemerataan pembangunan infrastruktur di Desa Kelurahan seperti jalan aspal semua masyarakat disini saya libatkan semua untuk pembangunan terutama menggalakan sosialisasi kembali kepada masyarakat semua harus bergerak mulai dari desa terlebih dahulu sehingga semua kritikan ini akan diterima untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan desa, sehingga kedepan Desa Kelurahan selalu berinovasi membuat banyak trobosan baik pelayanan maupun pembangunan infrastruktur. (Zi)
Posting Komentar
Posting Komentar