surya indonesia
Kades Kepanjen Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur Guna Dongkrak Perekonomian Masyarakat

Nganjuk, Surya Indonesia
Mengacu pada peraturan menteri Desa Pembangunan Daerah tertinggal dan transmigrasi No. 21 tahun 2015 tentang penetapan prioritas pembangunan Dana Desa ditahun 2016 ini digunakan untuk membiayai pelaksanaan program dan kegiatan berskala local desa bidang pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, maka potensi alam yang ada di desa dapat digunakan secara optimal, dalam upaya meningkatkan pemberdayaan masyarakat dan sumberdaya lokal sehingga meningkatkan kesejahteraan mereka secara umum, desa harus mampu mengidentifikasi potensi desanya demi terlaksanya amanah warga desa dan mengimplementasikan UU Desa tersebut, agar pembangunan desa yang menjadi prioritas utama dalam segenap rencana strategis dan semua kebijakan bisa terwujud.
Pemerintah Desa Kepanjen Kecamatan Pace Kabupaten Nganjuk, yang dipimpin oleh Kepala Desa Edy Martono, beserta perangkat Pelaksana Pembangunan (PK) dan masyarakat telah melaksanakan pembangunan jalan pavingisasi di dusun Bongkal dan pembangunan Balai Desa / Kantor desa dari pemerintah pusat, melalui pemerintah Daerah Dana Desa (DD) Alokasi Dana Desa (ADD) ditahun 2016 ini, ketua pelaksana kegiatan, sekretaris, bendahara dan lembaga terkait selalu kordinasi sama perangkat Desa Kepanjen untuk bersama-sama gotong royong guyup dan rukun, pembangunan yang ada di desa Kepanjen ini, semua sesuai APBD-es dan acuan RPJMD-es.
Kepala Desa Kepanjen dinilai berhasil melaksanakan pembangunan infrastruktur, dengan membangun beberapa bangunan fisik seperti pavingisasi di dusun Bongkal, pembangunan Kantor Desa untuk pelayanan masyarakat bisa nyaman dan masyarakat bisa menikmati langsung pembangunan saat ini, hal tersebut diungkapkan saya hanya menjalankan tugas dan amanah rakyat, alokasi dana desa kami manfaatkan untuk kepentingan desa Kepanjen ini, selain meningkatkan perekonomian masyarakat juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa Kepanjen. (Zi)

Posting Komentar

 
Top